Beranda | Artikel
Keutamaan Salat, Infak, dan Sedekah - Kitab Al-Qaulul Mufid (Ustadz Abu Haidar As-Sundawy)
Jumat, 7 November 2014

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Haidar As-Sundawy

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abu Haidar As-Sundawy

[sc:status-al-qaulul-mufid-ustadz-abu-haidar-2013]

Ringkasan Ceramah Agama Islam: Keutamaan Salat, Infak, dan Sedekah

Telah dijelaskan sebelumnya tentang sifat-sifat orang-orang mukmin yang tertera di dalam Al-Quran surat Al-Anfal ayat 2 yang berbunyi:

إِنَّمَا الْمُؤْمِنُونَ الَّذِينَ إِذَا ذُكِرَ اللّهُ وَجِلَتْ قُلُوبُهُمْ وَإِذَا تُلِيَتْ عَلَيْهِمْ آيَاتُهُ زَادَتْهُمْ إِيمَاناً وَعَلَى رَبِّهِمْ يَتَوَكَّلُونَ

“Sesungguhnya orang-orang yang beriman ialah mereka yang bila disebut nama Allah gemetarlah hati mereka, dan apabila dibacakan ayat-ayatNya bertambahlah iman mereka (karenanya), dan hanya kepada Tuhanlah mereka bertawakkal.” (QS Al-Anfal [8]: 2)

Sifat-sifat orang mukmin yang disebutkan di dalam ayat tersebut adalah khauf dan tawakal. Dan pada kajian kali ini Ustadz Abu Haidar akan menjelaskan tentang sifat-sifat orang mukmin yang ada di dalam Al-Quran surat Al-Anfal ayat 3, yang mana Allah Ta’ala berfirman:

الَّذِينَ يُقِيمُونَ الصَّلاَةَ وَمِمَّا رَزَقْنَاهُمْ يُنفِقُونَ

Sifat-sifat orang mukmin berikutnya adalah mereka yang mendirikan salat dan menafkahkan/menginfakkan sebagian rezekinya di jalan Allah. Dari sinilah akan dijelaskan tentang keutamaan shalat, keutamaan infak dan keutamaan sedekah. Silakan simak penjelasannya di dalam rekaman kajian ini. Semoga bermanfaat.

Download Kajian Kitab Qaulul Mufid: Keutamaan Salat, Infak, dan Sedekah

Jangan lupa untuk turut berbagi link donwload ceramah ini ke Facebook, Twitter, dan Google+, semoga bermanfaat bagi amal kita dan saudara Muslimin kita.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/9312-keutamaan-salat-infak-dan-sedekah-kitab-al-qaulul-mufid-ustadz-abu-haidar-sundawy/